(0362) 24754
dap@bulelengkab.go.id
Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah

PENILAIAN LOMBA KEARSIPAN DI KECAMATAN SAWAN

Admin dap | 25 April 2018 | 259 kali

DI hadiri unsur Pejabat struktural , petugas teknis kearsipan serta tokoh masyarakat setempat, Rabu 25 April 2018 berlangsung kegiatan penilaian Lomba Tata Kelola Kearsipan Tingkat Kecamatan se-Kabupaten Buleleng yang dilaksanakan pada Kantor Camat Sawan Kab.Buleleng. Dipimpin langsung oleh Kepala Dinas DAPD Kab.Buleleng Drs. I Putu Artawan, didampingi Koordinator Tim Penilai Kabid PPPA I Putu Kariaman Putra,S.Sos.MM beserta tim, secara langsung mengadakan penilaian terhadap pengelolaan kearsipan di lingkup Pemerintah Kecamatan Sawan .Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan penyerahan dokumen berupa arsip inaktif Kec.Sawan kepada DAPD Kab.Buleleng yang diterima langsung oleh Kepala Dinas DAPD .

inaktif

Kegiatan penilaian ini merupakan serangkaian agenda kegiatan Bidang PPPA DAPD dalam rangka memperingati Hari Arsip Nasional Tahun 2018, Tanggal 24 Mei mendatang.

teste

Disampaikan bahwa Lomba Ini bukan sebagai bentuk penilaian atau menitik beratkan pada baik buruknya pengelelolaan arsip, melainkan kegiatan ini adalah sebuah evaluasi untuk kita bersama dalam membenahi sistem, tata kelola kearsipan di Kab.Buleleng , sehingga nantinya dapat terwujud pengelolaan arsip yang terarah sesuai peraturan yang telah ditetapkan pada Perbup No.25 Tahun 2016.