Salam DAPD....
Info
Upaya untuk melestarikan kesenian dan nilai-nilai Budaya Daerah di Kabupaten Buleleng, Pemerintah Kecamatan Seririt melaksanakan event Fesrida ( Festival Seririt Budaya ) dimana Pembukaan Fesrida 2019 dengan thema Seririt Prabhaswara atau Seririt Bersinar Cemerlang dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Buleleng, dihadiri Anggota DPRD Dapil Seririt, Pimpinan OPD, Ibu Bupati, Ketua TP PKK Kab. Buleleng, Muspika dan Perbekel se Kec. Seririt. Ditengah-tengah ratusan masyarakat yang hadir menyaksikan pembukaan festival, Bapak Wabup Sutjidra juga berikan pujian kepada ibu-ibu penari Pendet Massal. “Saya bangga dengan ibu-ibu yang tadi menari Pendet Massal di depan undangan, tetap energik walau sudah berumur.Selain itu, Wabup Sutjidra juga meminta kepada Camat Seririt untuk kedepannya dalam penyelenggaraan Fesrida tidak lagi mengurangi kapasitas waktu pelaksanaan festival, hal itu dimaksudkan agar seluruh pelaku seni, baik tradisional dan modern dapat tampil secara menyeluruh.