Pagi ini Bidang Pengembangan Perpustakaan mengadakan kegiatan pembinaan terhadap 2 Perpustakaan Sekolah yaitu Perpustakaan SMP N 2 Singaraja dan SMPN 3 Singaraja, kegiatan ini di kordinatori oleh Kasi Luh Indrawasih dimana dalam pembinaan tersebut disebutkan bahwa Perpustakaan sekolah yang dikelola oleh seorang guru pustakawan atau pustakawan guru, berada dibawah pembinaan kepala sekolah. Namun, perpustakaan yang sehat dapat dikembangkan dan diselenggarakan oleh beberapa staf dengan latar belakang pendidikan perpustakaan. Pembinaan organisasi perpustakaan dilakukan agar semua kegiatan dapat tertampung, terselenggara, dan berjalan sesuai dengan mekanisme dan prosedur yang berlaku.
Manajemen perpustakaan fungsi kegiatannya meliputi Perencanaan, Pengorganisasian, Penggerakan dan Pengawasan. menejemen perpustakan sangat tergantung pada kepemimpinan kepala sekolah. Kepemimpinan Kepala sekolah Kepala sekolah sebagai top manajer di sekolah, berkewajiban untuk membina seluruh komponen yang ada di sekolah. perpustakaan adalah salah satu unsur yang tidak dapat diabaikan, untuk itu kepala sekolah perlu membina perpustakaan sekolah, supaya bisa bermanfaat secara optimal.