DPK Peradah Buleleng yang di ketuai Oleh I Made Bagus Andi Purnomo, S.Pd, Sudah melakukan kerjasama dengan Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Buleleng sejak beberapa bulan lalu untuk membantu mengembangkan perpustakaan kepala pemuda dan pemudio yang ada di Kabupaten Buleleng. Kegiatan ini juga merupakan salah satu pelibatan masyarakat yang menyasar kaum pemuda di Kabupaten Buleleng. Selain melakukan Perpustakaan sebagai tempat diskusi, Peradah Buleleng juga akan melaksanakan banyak kegiatan di Perpustakaan yang berhubungan dengan internet dan salah satunya program Peradah Buleleng adalah akan melaksanakan kegiatan pelatihan membuat Website dan Blog kepada pemuda pemudi yang mempunyai usaha mikro agar produk mereka bisa dipesarkan secara online mengingat zaman sekarang adalah zaman Teknologi Informasi. Bukan hanya itu saja tetapi Peradah Buleleng juga akan menjadikan Perpustakaan sebagai pusat belajar masyarakat karena Perpustakaan dianggap memiliki semuanya baik koleksi buku dan juga jaringan internet yang sangat bagus dan bisa dipergunakan oleh orang banyak tanpoa harus mengeluarkan uang sedikitpun. Selaian Peradah juga akan banyak komunitas yang melaksanakan kegiatan di Perpustakaan dan terus akan menjadikan Perpustakaan sebagai pusat belajar masyarakat sesuai dengan program PerpuSeru yang bekerjasama dengan Coca Cola Foundations.
Download disini