(0362) 24754
dap@bulelengkab.go.id
Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah

LITERASI DI SMP N 4 SINGARAJA

Admin dap | 22 November 2019 | 283 kali

Salam Literasi
Jumat 22 Nopember 2019

Bidang Pengolahan Layanan dan Pelestarian Bahan Perpustakaan dikoordinatori oleh Kabid I Gede Made Astawa M.Si beserta staf mengadakan kegiatan pelayanan keliling di SMP N 4 Singaraja. Diterima oleh Waka Kurikulum SMP N 4 Singaraja , Bapak Anak Agung Supartha dalam kesempatan tersebut mewakili Kepala Sekolah di sampaikan bahwa upaya SMP N 4 Singaraja dalam meningkatkan budaya liyerasi di kalangan siswa perlu mendapat perhatian khusus seperti adanya kegiatan pelayanan ini sehingga harapan dari sekolah untuk masing masing siswa membuat jurnal literasi menjadi tolak ukur tersendiri bagi guru dalam melihat perkembangan akademik siswa itu sendiri.
Pelayanan ini telah berlangsung sebanyak 4 kali dan masih akan dilaksanakan secara bertahap dan pihak sekolah telah memiliki fasilitas pojok baca yang dipergunakan siswa di jeda istirhat jam pelajaran untuk membaca koleksi koleksi yang telah disediakan. Disamping itu SMP N 4 Singaraja telah mengadakan kerjasama dengan Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng dalam upaya meningkatkan minat dam budaya baca dikalangan siswa sekaligus menjalin kerjasama silang layang koleksi bahan pustaka .
Kegiatan pelayanan ini juga memberikan bingkisan kepada siswa yang mampu menceritakan kembali, bahan pustaka yang telah dibaca dan sudah dapat menangkap informasi dari buku tersebut.
Tentu dalam meningkatkan budaya literasi diperlukan inovasi inovasi khusus serta meningkatkan kesadaran siswa tentu salah satu faktor utama dalam mensukseskan progaram budaya Literasi .