Dalam uoaya meningkatkan minat budaya literasi khususnya dikalangan pelajar. Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng, mengajak para siswa dari SD N 3 Banjar Jawa untuk berkegiatan ke perpustakaan, Rabu 20/9.
Pada cara ini, anak- anak diberikan informasi terntang manfaat membaca, cara membaca dongeng, mendengarkan cerita, menonton film animasi, tanya jawab seputaran minat, belajar origami serta games menebak kata yang diberikan oleh para pustakawan.
Made Asri yang hadir untuk mendampingi para siswa mengungkapkan, acara semacam ini sangat bagus untuk dilaksanakan secara rutin, sehingga anak- anak semakin memahami bahwa ke perpustakaan itu menyenangkan , ungkapnya.
Sementara itu, Kabid Layanan Ida Bagus Baruna dalam acara ini mengajak para siswa untuk semakin aktif ke perpustakaan, ia menjelaskan perpustakaan bukan sekadar tempat buku tetapi kita juga bisa rekreasi dengan beragam kegiatan yang dilaksanakan oleh perpustakaan, Ujar Kabid Baruna.