(0362) 24754
dap@bulelengkab.go.id
Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah

MEMBUDAYAKAN KEGEMARAN MEMBACA, DAPD KUNJUNGI SD N 4 KALIBUKBUK

Admin dap | 14 April 2022 | 171 kali

Pelayanan keliling sangat membantu minat anak- anak untuk membaca, sebab perpustakaan keliling memberikan pola baru dalam menikmati buku bacaan, hal itu diungkapkan Nyoman Karuna, M.Pd Kepala Sekolah SD N 4 Kalibukbuk, di sela- sela menerima kunjungan tim Pelayanan Keliling Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng, Kamis 14/4/2022.


Ia juga mengungkapkan dengan melihat mobil, secara tidak langsung anak- anak akan tertarik untuk membaca, apalagi koleksi yang di bawa oleh perpustakaan sudah pasti jauh berbeda dengan koleksi yang ada di sekolah," Imbuh Karuna. 


Di samping itu, Kepsek Karuna menyampaikan harapannya, agar kegiatan pelayanan keliling khususnya ke SD N 4 Kalibukbuk semakin sering dilakukan, dengan menjadwalkan setidaknya setiap bulan untuk berkunjung, agar siswa di sekolahnya semakin berminat untuk meningkatkan kegemaran membaca, " Tutup Karuna. 


Sementara, Kabid Pengolahan, Layanan dan Pelestarian Koleksi Bahan Perpustakaan Ida Bagus Ketut Baruna Setiawan, S. Sos selaku koordinator kegiatan didampingi pustakawan Made Mandiastini, A.Ma, menyampaikan terimakasih atas sambutan para siswa di SD N 4 Kalibukbuk yang sangat antusias menanti Mobil Perpustakaan Keliling. 

Kabid Bagus Baruna juga menambahkan, terkait kunjungan yang diinginkan pihak sekolah, akan dikomunikasikan lebih lanjut dengan Kepala Dinas, serta koordinasi bersama Pejabat Fungsional Pustakawan, mengingat banyak sekolah juga yang menginginkan hal yang sama, sebagai upaya mendorong budaya baca di kalangan siswa, sehingga diperlukan perencanaan yang baik demi memenuhi keinginan tersebut, " Terang Bagus Baruna.