Pelaksanaan pelestarian koleksi bahan pustaka, menjadi salah satu tujuan observasi yang dilaksanakan oleh mahasiswa Prodi D3 Perpustakaan Undhiksa Singaraja , Senin 27/6/2022 bertempat di Ruang Pelayanan Umum Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng.
Nimas Dwika Retno Wulan mewakili mahasiswa yang melaksanakan observasi, mengatakan dengan adanya kegiatan ini mahasiswa dituntut untuk memperoleh informasi terkait proses pelestarian koleksi bahan pustaka, penyiangan koleksi dan sistem pelayanan yang diberikan oleh perpustakaan umum.
Sementara itu , Made Mandiastini, A. Ma bersama Ni Made Sadani, SH dan Luh Sukarniti, S. Sos selaku pustakawan DAPD Kab. Buleleng, memberikan penjelasan termasuk hasil dari pelaksanaan pelestarian koleksi seperti jilid koran, majalah, sistem pelayanan, serta proses perbaikan koleksi secara sederhana dibantu staf Putu Ridwan Surasta untuk memberikan tahapan- tahapan pelaksanaan kegiatan dimaksud.