Dlam rangka mewujudkan terciptanya tertib administrasi kearsipan dan penyelamatan arsip dalam penyelenggara Kearsipan, Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng melaksanakan Pembinaan Kearsipan pada Satuan Pamong Praja, Selasa (11/10/2022)
Diterima oleh Dra Putu Sri Andayani M.si selaku Sekretaris Polisi Pamong Praja Kabupten Buleleng. Dalam sambutannya Andayani menyampaikan keadaan arsip di Satpol PP masih jauh dari tata kelola kearsipan yang baik serta sarana dan prasana yang masih kurang, dengan adanya pembinaan kearsipan ini diharapkan tata kelola kearsipan di Satpol PP menjadi lebih baik.
Sementara itu Arsiparis Ahli Muda, Made Ngurah Setiawan, dalam pemarannya mengingatkan proses pengelolaan arsip yang benar menghasilkan penataan arsip yang rapi, aman dan mudah dicari.
Kegiatan dilanjutkan dengan teknis pembinaan kearsipan oleh Arsiparis Ahli Muda.