(0362) 24754
dap@bulelengkab.go.id
Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah

TK LAB UNDHISKA KUNJUNGI DAPD

Admin dap | 03 Februari 2022 | 169 kali

Sebanyak 15 orang anak- anak dari TK Lab Undhiksa Singaraja, Kamis (3/2/2022) mengunjungi Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng, didampingi oleh Nyoman Sri Aryani dan Luh Putu Yuli Artaningsih selaku guru dari sekolah tersebut. 

Dalam kunjungan ini, anak - anak diperkenalkan dengan koleksi bahan pustaka pada ruang layanan umum, disamping itu pustakawan dari DAPD Kabupaten Buleleng Luh Sukarniti, S. Sos membacakan sebuah dongeng yang berjudul persahabatan tikus dan singa. Mereka sangat antusias mendengarkan, dan sesekali menjawab pertanyaan yang diberikan oleh pendongeng. 

Menurut Kepala Bidang Pengolahan, Layanan dan Pelestarian Koleksi Bahan Perpustakaan Ida Bagus Ketut Baruna Setiawan, S. Sos, program ini merupakan salah satu upaya untuk mengenalkan sejak dini tentang menumbuhkan budaya literasi kepada anak- anak TK. Sementara itu, Nyoman Sri Aryani mengatakan, kedepan kegiatan kunjungan ke perpustakaan ini, dapat dilaksanakan secara berksenimabungan, agar anak - anak semakin menyukai kegiatan membaca ke perpustakaan. 

Turut hadir mendampingi kegiatan yakni Ni Made Sadani, SH, dan Made Mandiastini, A. Ma fungsional perpustakaan yang memberikan pengembangan kreativitas kepada anak- anak TK melalui bermain APE ( Alat Peraga Edukasi). Kunjungan ini dilangsungkan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.