(0362) 24754
dap@bulelengkab.go.id
Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah

SOSIALISASI KODE KEARSIPAN SRIKANDI DI SERIRIT

Admin dap | 16 Mei 2023 | 82 kali

Kegiatan Sosialisasi Kearsipan tentang kode klasifikasi arsip dan aplikasi SRIKANDI, dengan melibatkan perangkat Desa se-Kecamatan Seririt berlangsung di Ruang Rapat Kantor Camat Seririt. Selasa, (16/5/2023).


Pada kesempatan ini, Sekretaris Camat Luh Sri Adnyani, SH dalam sambutannya sekaligus membuka kegiatan ini, berharap agar para perangkat desa bersama-sama ikut mendalami sosialisasi kodeklasifikasi arsip dan aplikasi srikandi, hal ini penting untuk dapat menopang kearsipan di Lingkungan Pemerintah Kecamatan Seririt.


Sementara itu, Kepala Bidang PPPA, A.A. Made Ekawati, SE., M.AP, dalam sambutannya mengatakan, kearsipan sangatlah penting, dengan adanya kearsipan semua hal yang berhubungan dengan administrasi sangat dimudahkan. 

Ia menambahkan , tujuan kegiatan ini dilakukan untuk mensosialisasikan SE Kementrian Dalam Negeri tentang kode klasifikasi arsip no 83 tahun 2022.


Penyampaian materi kegiatan tentang sosialisasi Kode Klasifikasi Arsip disampaikan oleh Arsiparis Ahli Muda, Gede Astutiyasa, SE.