Penelusuran Naskah Kuno, merupakan bagian dari program Bidang Pengolahan layanan dan pelestarian koleksi bahan pustaka Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kab.Buleleng. Rabu, 12/04/2023 Tim penelusuran naskah kuno mendatangi Kantor Desa Bengkala yang diterima I Gede Tunjung selaku Sekdes bersama I Ketut Trisila staff Kecamatan Kubutambahan.
Dari penelusan yang dilakukan, mendapatkan hasil yaitu terdapat 6 lembar lontar yang memuat sejarah desa Bengkala yang tersimpan di gedung BPD Bengkala. Sementara itu, Kabid Pengolahan Ida Bagus Ketut Baruna Setiawan,S.Sos dalam hal ini menyampaikan bahwa DAPD Kabupaten bisa memberikan bantuan untuk mengalih mediakan lontar tersebut dalam bentuk digital .
" Kami berharap dan akan memfasilitasi sekiranya dapat dialih bahasakan dengan bekerjasama dengan UPTD gedong kirtya" Tutup Bagus Baruna.