Pelestarian nilai- nilai pengetahuan naskah kuno utamanya lontar menjadi salah satu program pemerintah dalam upaya menjaga, merawat serta menumbuhkan semangat literasi, utamanya terhadap peninggalan- peninggalan naskah kuno yang perlu mendapat perhatian.
Untuk itu, Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng, mengadakan kegiatan koordinasi, sekaligus penelusuran informasi keberadaan naskah kuno yang ada di masyarakat.
Senin,7/8 tim DAPD mengunjungi Desa Kaliasem Kecamatan Banjar, pada kesempatan itu, Ketut Sukiarta, SH Kepala Desa Kaliasem, mengatakan, untuk keberadaan koleksi naskah kuno , pihaknya telah melakukan koordiasi dengan tokoh masyarakat setempat Made Diarta, selaku penyuluh bahasa Bali di Desa Kaliasem.
Menurutnya, keberadaan lontar yang ada di masyarakat Kaliasem memang perlu mendapatkan perhatian, " Program ini bagus untuk melestarikan nilai- nilai pengetahuan dalam lontar itu sendiri, " Ungkapnya.