Singaraja, 23 Juli 2024 - Antusiasme siswa SD N 6 Bondalem menyambut layanan perpustakaan keliling atau LAN Eling begitu tinggi. Kegiatan ini disambut hangat oleh para siswa, dengan total 150 siswa yang berkunjung dan membaca sebanyak 250 judul buku.
LAN Eling merupakan program inovatif dari Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng, yang bertujuan untuk mendekatkan buku kepada anak-anak di daerah terpencil. Layanan ini membawa koleksi buku yang beragam dan menarik ke sekolah-sekolah, sehingga para siswa dapat dengan mudah mengakses buku bacaan yang mereka sukai, baik secara konvensional maupu n digital.
Kepala Perpustakaan I Gusti Ayu Frista Putriana mengungkapkan rasa senangnya atas antusiasme para siswa terhadap LAN Eling. "Ini merupakan bukti bahwa minat baca di kalangan anak-anak masih tinggi. Kami berharap program ini dapat terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak siswa di Buleleng," ujarnya.
Para siswa tampak asyik memilih buku yang ingin dibaca dan membaca dengan penuh semangat. Beberapa siswa bahkan mengungkapkan rasa senang mereka atas program ini.
"Saya senang sekali dengan LAN Eling. Ada banyak buku yang menarik di sini. Saya bisa membaca buku favorit saya," ujar salah satu siswa SD N 6 Bondalem.
LAN Eling merupakan salah satu upaya nyata dari Perpustakaan Daerah Buleleng untuk meningkatkan minat baca di kalangan anak-anak. Program ini diharapkan dapat memberikan akses yang mudah dan murah kepada buku bacaan berkualitas, sehingga para siswa dapat mengembangkan pengetahuan dan imajinasi mereka melalui membaca