Kedua Desa tersebut, masing-masing Desa Alasangker dan Poh Bergong menjadi lokasi berkegiatan Bidang Kearsipan DAPD Kabupaten Buleleng, 7/11/2022.
Made Ngurah Setiawan selaku koordinator kegiatan, bertempat di Kantor Desa Alasangker mengatakan, " Pengelolaan arsip, menjadi sebuah pekerjaan bersama antar instansi pemerintah, agar keberadaan arsip benar- benar terkelola, terjaga dan dapat dipergunakan sesuai kebutuhan, " Ujarnya.
Ia menegaskan, Komitmen Kepala Desa menjadi sebuah motivasi untuk membangun kerjasama antara pencipta arsip dan pengelola arsip, guna terciptanya tata kelola arsip sesuai dengan ketentuan yang telah diatur. Sehingga ketika arsip diperlukan, akan dapat ditemukan sesuai harapan, 'kata Made Ngurah.
Sementara di Poh Bergong, tim memfokuskan kegiatan dengan menelusuri arsip statis di Desa setempat, salah satunya adalah arsip mengenai Mantan Kepala Desa Poh Bergong dari masa ke masa yang di scan oleh tim untuk dialih mediakan menjadi arsip digital pada aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Nasional.