(0362) 24754
dap@bulelengkab.go.id
Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah

DAPD KUNJUNGI BANK SAMPAH KALIBER

Admin dap | 21 Januari 2022 | 198 kali

Pengelolaan sampah merupakan menjadi salah satu permasalahan kita semua. Ditengah upaya menggugah masyarakat untuk sadar akan menjaga kelestarian lingkungan. 

Jumat, 21 /1/2022 Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng mengadakan koordinasi terkait penyelenggaraan perpustakaan dengan Ketua Bank Sampah Kaliber , Desa Kalibukbuk Singaraja. 


Ketut Budiasa, S.P  bersama komunitas Bank Sampah Kaliber Desa Kalibukbuk, mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan, dengan membeli sampah organik dari masyarakat. Melalui pembelian sampah tersebut, dia mendirikan rumah belajar untuk anak- anak di seputaran Kalibukbuk. Kegiatan yang diberikan melalui tukar sampah untuk belajar yaitu memberikan bimbingan belajar dan les tari untuk anak- anak secara cuma- cuma. 

Disamping itu Bank Sampah Kaliber berupaya menjalin kerjasama dengan Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng, dalam upaya menyediakan koleksi bahan pustaka kepada anak- anak komunitas , melalui layanan silang untuk membangkitkan kegiatan inklusi sosial di Bank Sampah Kaliber.