(0362) 24754
dap@bulelengkab.go.id
Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah

DAPD LAKSANAKAN PENDAMPINGAN VAKSINASI DI SULANYAH

Admin dap | 22 Juni 2021 | 192 kali

Vaksinasi merupakan upaya pemerintah dalam memerangi wabah pandemi covid-19.  bukan berarti penerapan protokol kesehatan bisa diabaikan. 

 

Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng, melaksanakan pendampingan vaksinasi terhadap masyarakat di Desa Sulanyah Kecamatan Seririt ( Selasa,22 Juni 2021).

 

Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng Dr.Drs.I Ketut Suweca,M.Si memimpin langsung pelaksanaan pendampingan ini. 

Kadis Suweca berharap, kepada masyarakat agar mendukung sepenuhnya pelaksanaan vaksinasi ini, sehingga dengan adanya pemberian vaksin kepada masyarakat, penyebaran virus corona dapat ditekan.

 

Sementara Kepala Desa Sulanyah Gede Sutama mengatakan, masyarakat di Desa Sulanyah menyambut baik kegiatan ini. Terlihat warga sudah mendatangi balai serbaguna sejak pukul. 07.00 wita, sementara pelaksanaan vaksin dimulai pukul . 08.00 Wita oleh petugas dari Rumah Sakit KDH BROSS Singaraja yang dikoordinatori oleh dr. Indah dan dr. Yogi. 

 

Kades Sutama menjelaskan, terkait target penerima vaksin hari ini yaitu 300 orang. Dari target tersebut, koordinator pendampingan dari DAPD Kabupaten Buleleng Ida Bagus Ketut Baruna mengkonfirmasi, untuk hari ini sebanyak 253 warga hadir mendaftarkan diri untuk menerima vaksin, namun hanya 210 orang dinyatakan layak menerima vaksin, sementara 39 orang dinyatakan tidak layak dengan alasan kesehatan, 4 orang sisanya tidak hadir pada saat pelaksanaan vaksin dimulai.