(0362) 24754
dap@bulelengkab.go.id
Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah

TUMBUHKAN MINAT BACA SISWA, DAPD ADAKAN LAYANAN KELILING " LAN ELING "

Admin dap | 21 Januari 2026 | 11 kali

Motor Perpustakaan Keliling Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng menyapa siswa SD N 2 Petandakan dengan antusiasme tinggi. Kepala Perpustakaan Ni Kadek Artini, S.Pd menyambut baik kegiatan ini, menurutnya layanan ini memberikan akses literasi yang lebih luas bagi siswa. Sebanyak 112 siswa, terdiri dari 58 laki-laki dan 54 perempuan, tampak bersemangat membaca, dengan komik menjadi bacaan favorit. Selain layanan membaca, petugas juga membantu instalasi aplikasi SLIMS guna mendukung pengelolaan perpustakaan sekolah. Kegiatan serupa dilaksanakan di SD N 3 Penglatan dengan armada mobil perpustakaan keliling, disambut Kepala Sekolah Ida Ayu Komang Astuti. Sebanyak 133 siswa mengikuti kegiatan ini dengan total 153 judul buku dibaca, selain itu petugas juga mempromosikan layanan perpustakaan digital iPusBuleleng.