Tata Kelola Sistem Kearsipan merupakan proses kerja yang ada didalam sebuah organisasi yang bertujuan untuk mengelola semua dokumen yang ada didalam organisasi itu sendiri, maksud dari pengelolaan dokumen ini bertujuan untuk memudahkan pengelolaan kembali sebuah informasi yang ada didalam sebuah dokumen untuk menunjang proses kerja ataupun sebagai bahan rujukan informasi terdahulu.dalam cakupannya proses kerja sistem kearsipan ini dimulai dari penyimpanan, temu kembali informasi, sampai pemusnahan dokumen yang sudah tidak memiliki informasi yang valid ataupun dokumen yang termasuk didalam katagori dokumen retensi.
Pada umumnya dokumen yang tercipta di sebuah instansi perhari sangatlah banyak bisa dibayangkan berapa dokumen yang tercipta dalam kurun waktu 5 sampai dengan 10 tahun, mungkin jumlahnya bisa ratusan, bagaimana mengefisienkan pencarian sebuah dokumen dalam ratusan dokumen yang ada menjadi tugas sebuah sistem pengelolaan dokumen. Untuk itu Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng, senantiasa memberikan pembinaan ataupun pendampingan secara berkelanjutan terhadap SKPD Lingkup pemkab Buleleng dalam hal pengelolaan arsip, seperti yang berlangsung pada hari Selasa, 20 April 2021 bertempat di Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Buleleng, tim pendampingan pengelolaan arsip dikoordinatori olrh Kasi Pembinaan dan Pengelolaan Arsip Dinamis Gede Astutiyasa,SE beserta staf, diterima oleh Kasubbag Umum dan Kepegawaian drh. Luh Gede Ira Yuniariani beserta petugas teknis pengelolaan arsip setempat.
Dalam pendampingan ini, tim DAPD memberikan informasi terkait proses pengelolaan dan penataan arsip, dimulai dari npemilahan berkas / dokumen, pendeskripsian masing-masing informasi dokumen, pencatatan , penataan , sampai tahap penyimpanan pada filling cabinet maupun boks , serta pengelolaan arsip di record centre. Dengan dilaksanakannya pendampingan ini, diharapkan petugas teknis pengelola arsip, senantiasa bekerja sesuai prosedur pengelolaan arsip dengan waktu yang efesien, demi memudahkan proses temu balik maupun pemenuhan kebutuhan informasi arsip.