(0362) 24754
dap@bulelengkab.go.id
Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah

PENILAIAN ARSIP UMEJERO

Admin dap | 26 Juni 2024 | 55 kali

Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah (DAPD) Kabupaten Buleleng melalui Bidang Pembinaan, Pengelolaan dan Pengawasan Arsip (PPPA) melaksanakan Penilaian dalam rangka Lomba Kearsipan Pada Kantor Perbekel Desa Umejero, Kecamatan Busungbiu. Rabu, (26/06/2024).


Kehadiran tim penilai diterima langsung oleh Perbekel Desa Umejero, Gede Adis, S.S., beserta seluruh staf Desa Umejero. Dalam sambutannya Perbekel Desa Umejero berharap melalui lomba kearsipan ini, agar dapat menjadikan pengelolaan arsipnya menjadi lebih baik lagi. Karena harus disadari pengelolaan arsip yang kami lakukan kurang dari kata sempurna, maka dari itu kami berharap agar terus mendapat perhatian dari pihak pembina Kecamatan Busungbiu maupun pembina Kabupaten Buleleng.


Kemudian Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah, Made Era Oktarini, S.TP., MM., mengatakan bahwa seperti halnya slogan yang kita kenal yaitu ‘arsip adalah nyawa’ dimana arsip merupakan hal yang krusial dalam keberlangsungan Kepemerintahan Desa. Terutama pada bukti-bukti pertanggungjawaban mengenai penggunaan dana pemerintah. Maka dari itu arsip sangat penting dikelola dengan baik, demi terjaminnya keamanan dan kenyamanan dalam melakukan pekerjaan.


Kegiatan dilanjutkan dengan penilaian pengelolaan arsip Kantor Perbekel Desa Umejero yang dilakukan oleh Tim Penilai Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng.


Turut hadir dalam kegiatan ini yaitu Camat Busungbiu beserta staf Kantor Camat Busungbiu.