Magang atau praktek kerja lapangan, merupakan salah satu upaya Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng, dalam memberikan pendampingan terhadap para petugas pengelola perpustakaan sekolah.
Senin, 20/12/21 bertempat di DAPD Kabupaten Buleleng, kegiatan magang diikuti oleh 5 orang petugas pengelola perpustakaan, masing- masing dari SD N 1 Menyali, SD N 1 Pemaron , SD N 1 dan SD N 3 Kaliuntu, serta 1 orang dari SMP N 1 Sukasada.
Kepala Bidang Pengembangan Perpustakaan dan Minat Baca Ir. Nyoman Widarma, ditemui saat berlangsungnya kegiatan tersebut menjelaskan, magang akan diberikan selama 5 hari secara bertahap tentang proses pelaksanaan penyelenggaraan perpustakaan.
Materi dari masing- masing tahap akan diberikan oleh pustakawan dan staf teknis Bidang Perpustakaan, "imbuh Widarma.